Agar Mobil Diesel Tetap Optimal Selepas Mudik

PAKET LIBURAN LOMBOK – Cukup melelahkan selepas kita mudik, terlebih lagi yang melakukan perjalanan tanpa supir pengganti, jarak tempuh jauh, memiliki banyak anak, bertemu dengan kemacetan. Tapi tentunya cukup puas karena rasa bahagia bisa bertemu dengan keluarga dan saudara-saudara di kampung halaman.

Dan jangan lupakan kendaraan anda, karena kendaraan anda pun bekerja dengan keras saat mudik. Nah berikut adalah perawatan mobil khusus diesel selepas mudik atau perjalanan jauh yang kami kutip dari otodriver.com

  1. Gunakan BBM Bersulfur Rendah
    Mesin diesel modern commonrail membutuhkan bahan bakar dengan kandungan sulfur rendah. Solar yang tidak sesuai rekomendasi dapat menyebabkan penyumbatan di saluran-saluran kecil pada sistem commonrail, jadi pengguna diesel commonrail, perhatiakan kadungan solar anda apabila kendaraan ingin awet.
  2. Rutin Periksa Filter Solar
    Pastikan bahwa filter solar rutin diperiksa untuk mengetahui kondisinya. Filter solar yang kotor ditandai dengan menurunnya performa saat mesin berada diputaran tinggi. Jika filter solar sudah dipenuhi kotoran akan membuat indikator yang terdapat di meter cluster menyala.
  3. Rawat Rutin Nosel Injektor
    Menggunakan bahan bakar yang tidak sesuai rekomendasi pabrik dapat mengurangi usia pakai injektor. Indikasinya melalui asap yang keluar dari knalpot yang berwarna pekat dan mesin terasa pincang. Oleh karena itu, disarankan untuk melakukan pemeriksaan rutin pada injektor saat perawatan berkala.
  4. Pantau Selalu Kondisi Filter Udara
    Rutin memeriksa kondisi filter udara menjadi sebuah keharusan. Filter udara yang kotor dapat mengurangi debit udara yang masuk kedalam ruang bakar sehingga performa menurun. Penggantian filter udara direkomendasikan untuk dilakukan secara berkala sesuai standar yang terdapat pada buku petunjuk perawatan kendaraan.

Pernahkah anda melihat mobil pribadi dengan mesin diesel mogok? maka jawabannya sangat jarang di banding mesin bensin karena mesin diesel lebih sederhana proses pembakarannya di banding busi serta durability diesel lebih kuat di banding mesin bensin.

Dan terima kasih telah berkunjung ke website kami. Mau liburan ke lombok ? hubungi lombok liburanku aja.

Copyrights © 2018 All Rights Reserved by Izzaweb.com.